5 CARA MERAIH PENCAPAIAN HIDUP

5 CARA MERAIH PENCAPAIAN HIDUP

 

Meraih Pencapaian Hidup


BAGAIMANA MERAIH PENCAPAIAN HIDUP?

Semua orang pasti ingin dikenal sesuai dengan prestasinya. Sehingga normal jika masing - masing orang melakukan sederet hal untuk mendapatkan kemampuan tersebut. Memang fitrah manusia adalah memiliki eksistensi dan mendapat pengakuan. Untuk itu tak heran jika banyak orang mengejar hal- hal yang dianggapnya sebuah prestasi untuk meraih pencapaian hidup dapat memiliki kebanggan dan rasa puas terhadap diri sendiri .

Prestasi sering di anggap sebagai pencapaian seseorang. Namun acapkali, ada standart tertentu dalam mengukur sebuah prestasi. Misal prestasi itu adalah jika bisa dinominalkan. Standart tersebut kadang membuat orang memiliki mindset bahwa kita di anggap berprestasi jika kaya, beruang, memiliki rumah megah dan lainnya. Semua orang jadi menyempitkan arti tentang sebuah arti prestasi yang membawa kesuksesan.

Nah saat tidak bisa mencapainya karena orang lain sudah melampauinya terlebih dahulu, kadang orang akan merasa iri bahkan menyalahkan orang lain atas prestasi yang tidak dapat diraihnya. Bisa jadi ketidaktercapaian membuat seseorang malah minder dan rendah diri. Merasa tidak mampu. Merasa kalah bertarung dalam persaingan hidup. Padahal setiap orang punya kesempatan untuk berprestasi. Saat melihat orang lain berprestasi, kita jadi ingin seperti orang tersebut. Kita ingin memfotokopi sesuai orang tersebut. Padahal kita memiliki bakat dan sisi unik tersendiri.

Nah ada 5 hal, yang bisa membantu kita merubah mindset tentang bagaimana kita seharusnya berprestasi dan melakukan pencapaian hidup.

1.     Prestasi itu ditentukan oleh karakter

Semua dimulai dari cara berpikir , karena apa yang kita pikirkan akan tercermin dalam kata – kata yang kita ucapkan. Apa yang dikatakan akan menjadi perilaku yang itu akan menjadi kebiasaan hingga menjadi karakter kita. Jadi semuanya dimulai dari pikiran yang benar.

Pikiran yang baik. Jadi kita tidak akan berpikir untuk mengalahkan orang lain, tetapi bagaimana kita bisa berkompetisi dan mengalahkan keegoan diri sendiri.Setiap orang punya cara dan bakat masing masing untuk berprestasi. Justru ketika dia memiliki bakat yang unik dia akan memiliki karya yang berbeda, hingga semua orang akan melengkapi dengan perbedaan tersebut. 

2.               Mengembangkan potensi sesuai bakat kita

 Mengembangkan potensi sesuai bakat kita adalah bagaimana kita bisa lebih baik untuk  mengembangkan diri sesuai dengan potensi kita masing – masing. Jangan membayangkan bahwa prestasi itu urusan  kaya, atau lebih baik dari orang lain. Masuk TV, banyak yang mengidolakan dan sebagainya. Berprestasi adalah saat kita mau, mampu dan berusaha untuk mengembangkan diri dengan cara yang lebih baik di setiap saat tanpa mengekor kepada orang lain.

3.               Bekerja dengan tepat

Kuncinya adalah melakukan perencanaan yang baik, apa yang harus kita lakukan untuk mencapai mimpi tersebut. Setelah yakin dengan rancangan kita maka bekerja keraslah untuk meraihnya. Maka bekerja dengan tepat di sini adalah merencanakan langkah – langkah yang akan kita lakukan yang dibalut dengan kerja keras dan keseriusan.

4.               Konsistensi

Momentum keberhasilan tidak selalu bisa kita terka kapan waktunya. Tidak bisa kita tebak, meskipun kita telah merencanakan. Untuk itu kita butuh istiqomah atau konsistensi untuk menemukan diri sendiri. Karena kita tidak tahu dimana momentum kesuksesan itu datang. Harapannya saat itu tiba ketika kita sudah terlatih melakukannya.

5.               Jadilah pemberani

Hadapilah semua tantangan, tetaplah waspada. Gagal kita terima. Anggap bahwa kegagalan itu hal lumrah yang setiap manusia akan mengalaminya. Jangan terlalu berrsedih. Akui kelemahan dan kita bangkit. Keberhasilan hanya datang dari keputusan yang benar. Keputusan yang benar hanya datang dari pengalaman, pengalaman terkadang dipelajari dari keputusan yang salah. Jadi jika kita gagal, akui kegagalan kita, dan cari tahu mengapa kita gagal . Kegagalan membuat kita memiliki pengalaman. Sehingga memberi kesempatan untuk sukses. Ilmu dari kegagalan membawa kita ke gerbang keberhasilan.


Meraih pencapaian hidup

Terkadang pengetahuan itu lebih terbuka ketika kita mengalami pengalaman keburukan. Kita akan mencari hikmah dari apa yang membuat kita terluka. Kita lupa mencari ilmunya ketika pengalaman itu baik. Kita cenderung tidak mengambil hikmah saat bungah, tapi akan selalu ingat saat susah.  Kegagalan membawa pintu luarbiasa untuk ilmu. Dan keberhasilan membawa resiko besar untuk kita menang. Kegagalan membawa kita pandai, keberhasilan membuat kita waspada.

Demikian lima hal yang dapat kita siapkan untuk mengolah cara berpikir agar meraih pencapaian hidup. Ketika kita mampu menjaga lingkaran tersebut, maka kita akan siap mental saat sukses.  Berhasil membuat kita waspada, gagal membuat kita belajar. Karena kesuksesan adalah serangkaian proses yang dimulai dari kesuksesan kecil, sedikit demi sedikit dan akan berujung dengan kesuksesan yang luar biasa.